Wonderful Indonesia: Raja Ampat, Pesona Lokal yang Mendunia

Sudah menjadi rahasia umum bahwa keindahan Indonesia Timur memang tak terbantahkan. Bentang alamnya yang eksotis dan masih sangat alami membuat kawasan Indonesia Timur menjadi primadona pariwsata Indonesia saat ini. Dari sekian banyak keindahan yang tersebar di kawasan Indonesia Timur, ada sebuah tempat yang namanya kian mendunia. Sebuah surga yang menjadi Mekah bagi para diver kelas dunia. Tempat ini bahkan telah dinobatkan menjadi β€œibu kota” segitiga terumbu karang dunia. Sebuah tempat yang terletak nun jauh di tanah Papua yang telah menjelma menjadi destinasi kelas dunia incaran dan impian banyak traveler termasuk aku. Raja Ampat.

Peta Kepulauan Raja Ampat
Peta Kepulauan Raja Ampat

Apa sih yang membuat Raja Ampat begitu seksi dan mempesona? Well … meskipun aku belum pernah melihatnya secara langsung namun dari berbagai artikel dan buku yang sudah pernah kubaca, Raja Ampat memang tidak ada bandingannya. Raja Ampat adalah destinasi wisata kelas dunia yang masih sangat kental akan cita rasa lokal di setiap sudutnya. Tidak ada satu lokasi pun di dunia ini yang dapat disejajarkan dengan keindahan dan kekayaan alam yang dimiliki Raja Ampat, lokasi penyelaman terbaik dunia yang menawarkan 1.320 spesies ikan karang, lebih dari setengah soft coral, dan tiga perempat hard coral dunia. Dunia lho ya, bukan ASEAN atau Asia. πŸ™‚

Pemandangan bawah laut yang spektakuler ini terbentang mulai dari Selat Dampier (antara Pulau Batanta dan pula-pulau kecil Kri dan Mansuar), sedikit ke Utara hingga teluk Kabui (antara Pulau Gam dan Waigeo), terus berlanjut hingga ke Barat, tepatnya di Pulau Fam, Fainemo, dan Pulau Gag. Lanjut kearah Utara ada Pulau Kawe, dan nyaris di ujung Utara yakni Pulau Wayag yang cantik baik diatas maupun bawah lautnya. Ke Selatan ada Pulau Kofiau dan Pulau Misool. Entah berapa banyak lagi jumlah pulau kecil yang tersebar di kawasan Raja Ampat, yang jelas kemanapun mata memandang hanya keindahan yang akan kita saksikan.

 

A Heaven Discovered
Adalah Max Ammer seorang penyelam asal Belanda yang pada tahun 1990 sedang melakukan pencarian terhadap rongsokan pesawat terbang milik Belanda yang jatuh di perairan Papua. Saat pencarian itulah, Ia menemukan surga bawah laut di Raja Ampat, Papua. Sejak itulah cintanya pada Raja Ampat tumbuh sehingga Ia memutuskan untuk menetap dan mendirikan beberapa resort dan menjadi dive operator disana. Sejak saat itulah resort dan homestay mulai menjamur di kawasan raja Ampat. Sebagai bentuk penghargaan dan kecintaannya pada tanah Papua, Max Ammer mempekerjakan penduduk lokal di resortnya, beberapa diantaranya bahkan menjadi dive guide andalan resortnya.

Begitu indahnya Raja Ampat hingga lokasi ini didaulat menjadi tuan rumah Sail Raja Ampat pada bulan Agustus 2014 lalu. Acara ini diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Pantai Wasai Torang Cinta dan dipadati oleh wisatawan dari dalam dan luar negeri. Berbagai acara seru diadakan seperti Pagelaran tari kolosal β€˜Harmoni Raja Ampat’ dan aksi terjun payung. Ini adalah salah satu upaya pemerintah memperkenalkan kearifan lokal setempat sekaligus meningkatkan kunjungan wisata ke Raja Ampat. Pasti meriah sekali ya acaranya dan pastinya membuatku semakin ingin mengunjungi Raja Ampat.

Keindahan Raja Ampat. Sumber gambar www.indonesia.travel
Keindahan Raja Ampat. Sumber gambar www.indonesia.travel

 

Jernihnya laut di Kepulauan Raja Ampat (sumber foto: www.indonesia.travel)
Jernihnya laut di Kepulauan Raja Ampat
(sumber foto: www.indonesia.travel)

Sebagian besar orang merasa bahwa Raja Ampat hanya bisa dinikmati oleh mereka yang memiliki keahlian menyelam mengingat keindahan bawah lautnya. Ternyata dugaan itu salah lho. Tak melulu hanya diving, bagi kita-kita yang belum memiliki sertifikat menyelam, masih banyak kok aktivitas yang bisa dilakukan di Raja Ampat. Rupanya keindahan Raja Ampat masih bisa dinikmati hanya dengan snorkeling. Jernihnya air laut disini membuat aktivitas snorkeling menjadi sangat menyenangkan. Ada banyak gugusan terumbu karang dan ikan dengan berbagai macam warna yang siap menyapa kita. Hanya dengan mengapung dipermukaan, kita suda bisa menari-nari bersama ikan pari, wobbegong (hiu karpet), walking shark (epaullete shark), nudibranch yang berwarna oranye, giant clam, bargibanti pygmy seahorse, dan masih banyak lagi. Seruuuu!!! πŸ™‚

pesona bawah laut Raja Ampat (sumber: www.diverajaampat.com)
pesona bawah laut Raja Ampat
(sumber: www.diverajaampat.com)
pesona bawah laut Raja Ampat (sumber: www.epariwisata.com)
pesona bawah laut Raja Ampat
(sumber: www.epariwisata.com)

Puas menjelajahi bawah laut Raja Ampat jangan sampai lupa menikmati keindahan alamnya ya. Menurutku salah satu cara yang paling asyik untuk menikmati Pulau-pulau yang tersebar di Raja Ampat adalah dengan island hopping. Island hopping secara harafiah berarti singgah dari satu pulau ke pulau lainnya. Sembari meyambangi Pulau-pulau kecil tersebut, kita bisa duduk santai menikmati hembusan angin dan lembutnya pasir putih yang siap memanjakan siapapun. Aku sudah bisa membayangkan duduk di pinggir pantai sembari menikmati moment sunset dan sunrise. Ahh .. rasanya pasti seperti berada di surga ya. πŸ˜‰ Memang tidak ada atraksi khusus yang bisa kita saksikan saat island hopping selain menikmati keindahan dalam dan tentunya berinteraksi dengan penduduk setempat, tapi bukan berarti island hopping jadi membosankan.Bayangkan puluhan pulau-pulau kecil yang memiliki keindahannya masing-masing. Dari mulai pasir putih yang tersebar di sekeliling pantai, hijaunya pepohonan, hingga gua-gua kecil menunggu untuk kita eksplorasi. Kerennn!! πŸ˜‰

Penduduk setempat akan menyambut semua pengunjung dengan keramahan khas Papua yang menyenangkan. Kalau beruntung kita bahkan bisa bermain dan berenang bersama anak-anak kampung yang polos dan lucu. Bukankah traveling itu tak sekedar bersenang-senang tetapi juga mengenal budaya setempat dan keraifan lokal? Melalui masyarakat setempat kita bisa memahami bagaimana selama ini mereka berjuang melestraikan ekosistem yang ada di Raja Ampat. Nelayan setempat biasa menangkap ikan dengan cara tradisional, seperti memancing tanpa menggunakan umpan atau dikenal dengan istilah Bacigi. Mereka juga menerapkan sasi, yaitu larangan menangkap jenis ikan tertentu pada waktu tertentu sehingga keseimbangan ekosistem laut terjaga. Bagi penduduk setempat laut laksana ibu yang senantiasa memberikan kehidupan dari hulu hingga hilir sehingga kelestariannya adalah tanggung jawab bersama.

anak-anak Raja Ampat yang lucu :) (sumber: www.travel.detik.com)
anak-anak Raja Ampat yang lucu πŸ™‚
(sumber: www.travel.detik.com)

Masih ada satu aktivitas seru yang wajib dicoba di Raja Ampat, bird watching. Salah satu kekayaan alam papua yang sudah tersohor hingga manca negara adalah Bird of Paradise. Ya .. surga Papua memang dipenuhi mahluk cantik seperti Burung Cendrawasih. Kegiatan ini bisa dilakukan dengan mengunjungi Desa Sawinggrai, di Selatan Pulau Gam. Namanya juga burung surga, tentunya tak mudah untuk bisa menikmatinya. Kita dianjurkan untuk sampai dilokasi pada pukul 06.00. Burung Cendrawasih biasanya hinggap di pepohonan yang tinggi, jadi kita harus menengadah untuk menikmati si cantik berbulu merah menyala ini.

siapa tahu beruntung bisa ketemu Bird f Paradise (sumber foto: www.tabloidjubi.com)
siapa tahu beruntung bisa ketemu Bird f Paradise
(sumber foto: www.tabloidjubi.com)

 

Sempurna Bukan Berarti tak Terjangkau
Sempurna. Mungkin itulah kata yang tepat untuk menggambarkan Raja Ampat dengan sejuta pesonanya dan alangkah sempurnanya hidup ini bila suatu hari nanti impian traveling ke Raja Ampat terwujud. Bukan hal yang tidak mungkin karena ada banyak cara untuk menuju Raja Ampat. Raja Ampat tak hanya bisa dinikmati wisatawan asing berkantong tebal, kita orang Indonesia lah yang harus menjadi tuan rumah di negeri sendiri dan mengabarkan keindahan Raja Ampat pada dunia luar.

Backpacking ke Raja Ampat bukanlah hal yang mustahil. Ternyata cukup dengan Rp. 10.000.000 dan kita sudah bisa mencapai surga dunia ini. Sudah termasuk ongkos tiket pulaung pergi lho. Dimulai dari Sorong sebagai pintu gerbang menuju Raja Ampat, kemudian naik kapal sewaan menuju Wayag atau Misool. Biaya transportasi dan biaya hidup yang cukup tinggi dapat disiasati dengan traveling berjamaah alias beramai-ramai. Biaya sewa kapal yang mencapai 7-10 jutaan bisa ditanggung bersama 10 sampai 15 orang travelmates, jadi terasa lebih ringan kan? Yuk ah siapa yang mau daftar jadi travelmatesku ke Raja Ampat?? Tahun depan insyaallah kita berangkat ya. πŸ™‚

Pulau Misool, Raja Ampat (sumber: www.indonesia.travel)
Pulau Misool, Raja Ampat
(sumber: www.indonesia.travel)

 

 

Sumber referensi:

Jangan Mati Dulu Sebelum ke Raja Ampat (Mayawati Nur Halim, 2014)
www.m.okezone.com/…/2014…/sby-hadiri-puncak-Sail-Raja-Ampat-2014/
www.gorajaampat.com/road-to-sail-raja-ampat
www.indonesia.travel/en/raja-ampat
www.tabloidjubi.wordpress.com/menjaga-potensi-laut-di-Raja-Ampat-dengan-kearifan-lokal

25 Replies to “Wonderful Indonesia: Raja Ampat, Pesona Lokal yang Mendunia”

  1. salah satu cita2ku adl ke raja ampat makkkk,,,,mak Muna apalgi,,,sukses lombanya…

    1. yuk kita kesana bareng mak. semangaattt πŸ™‚

  2. Memang yaa..kalo bisa sebelum mati ke sini dulu…Insya Allah…

    Sukses lombanya yaa…

    1. semoga bisa ya terlaksana ya mak πŸ™‚

  3. duh,raja ampat…pingin foto diatas bukit itu…semoga bisa sampai kesana aamiin…*mimpi dulu ya :D*

    1. huum.. aku juga ngidam je pengen foto diatas bukit itu πŸ˜‰

  4. saya mbak hehe…semoga ada rejekinya dah bisa ke rajampat bareng rame” hehe, sayang y mbak ke sini masih mahal coba ada pintunya doraemon hehe

    1. hehehe… yuk..yuk kita nabung dari sekarang. Nggak ada pintu kemana saja tetep bisa kok ke Raja Ampat πŸ˜‰

  5. mak Muna, kalo mau ke Raja Ampat harus nabung dolar dulu ya, benar2 daerah wisata para raja

  6. Bapak Max hebat yooo, Mba. Itu lihat angka 0-nya yang cukup banyak kok yaaa–emmm, nabung dulu, Mba. Hahaha

  7. pingiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiin banget bisa ke raja ampat
    pingin diving disana

    1. Aku jugaaaaaaaaaaaaaa

  8. tante sudah kesana??
    semoga kelak Dija juga bisa kesana suatu saat nanti

    1. Insyaallah tahun depan say… ikut yuuukkk πŸ˜‰

  9. Mak seriusan tahun depan mau ke raja ampat? huhuhu udah banyak jadwal jalan banget nih tahun depan *sokSibuk. Aku mau banget kalo bisa rame rame ^^

  10. semoga kesampean jalan2 ke raja ampatnya, Mak πŸ™‚

  11. Pesona alam yang memukai para turis dalam dan luar negeri.
    Raja Ampat dan daerah wisata Indonesia mmang harus dipromosikan dengan gencar
    Terima kasih artikelnya yang informatif
    Salam hangat dari Surabaya

  12. Huaaaaa….aku pengin kesanaaa……Tapi mihil ya ongkos kesana.Hiks..

  13. Wuaaa….pengeeeen…. *ndonga dremimil muga2 bisaa tekan kana.. Aamiin..
    Muna… semoga sukses yaa..

  14. wajib banget kita promosikan ya mak πŸ™‚ kereen πŸ™‚ semoga terwujud impiannya mak aamiin πŸ™‚

  15. Kereeen… Pengen ke sana juga πŸ™‚

  16. Ternyata banyak banget yang bisa dilakukan di Raja Ampat ya, Mun. Kayaknya aku pengin ngajak anak-anak ngelakuin bird watching, deh. Apalagi Sulthan, pasti duka. πŸ˜€

  17. Subhanallah mak, mataku sampai berkaca-kaca baca ini. Kereeen banget banget banget πŸ™‚

    1. Makasih mak πŸ™‚

  18. Ke Raja Ampat emang ‘surga’ banget yaaa Mbak Muna
    Tapi sayang, biayanya muahallll
    Dan jarang banget tiket promo ke Sorong
    Saya juga kalau bukan karena orang tua tinggal di Sorong, nunggu gratisan untuk bisa ke Raja Ampat

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.