Tuesday, June 7, 2022

Cara Mudah Mengatasi Bau Badan pada Remaja

Assalamualaikum Sahabats ….

Fase remaja adalah fase yang paling menyenangkan tapi juga challenging. Banyaknya perubahan yang terjadi secara fisik, berdampak juga pada psikis anak. Walhasil muncul banyak masalah yang harus dihadapi termasuk bau badan. Gimana caranya mengatasi bau badan pada remaja? Sebagai ibu aku punya pengalaman dan tips yang gampang banget diikuti.

Dulu waktu bayi, anak-anak tu unyelable banget ya Sahabats. Perpaduan antara wangi minyak telon dan bau khas bayi tuh bikin gemesh banget. Tapi semakin besar anak, aroma tubuh mereka pun berubah. Masuk usia SD bau matahari pasti udah umum banget, apalagi tiap pulang sekolah. Beranjak usia remaja beda lagi cerita dan aromanya hehehhe.

Sepintas emang sepele ya Sahabats, tapi ternyata bau badan ini cukup bikin galau anak remaja. Termasuk si kakak yang sekarang sudah beranjak remaja. Masalah bau badan ini cukup bikin dia uring-uringan bahkan nggak pede lho. 🙁

Penyebab Bau Badan pada Remaja

Masalah bau badan yang dialami si kakak datang seiring dengan datangnya menstruasi. Kakak mulai menstruasi di akhir kelas 5. Semenjak itu bau badannya pun jadi beda. Apalagi kakak sekolahnya full day dengan kegiatan yang padat merayap. Muncul deh aroma yang aduhai setiap kali pulang sekolah.

First thing first bau badan yang dialami remaja adalah hal yang NORMAL. Hal ini disebabkan oleh kelenjar apokrin yang mengeluarkan sekresi di area ketiak, puting, area genital, dan daerah telinga. Keringat yang dikeluarkan oleh kelenjar apokrin umumnya berbau tak sedap. Terlebih bau ini disebabkan adanya pertemuan antara keringat dengan bakteri.

Apa saja yang menyebabkan munculya bau badan pada remaja?

1. Perubahan Hormon

Perubahan hormon ini jadi biang kerok utama penyebab bau badan pada remaja. Fase pubertas menyebabkan peningkatan hormon, termasuk peningkatan kelenjar apokrin yang mengeluarkan sekresi. Akibatnya muncul banyak keringat dan aroma yang lebih bau.

Kandungan keringat yang keluar bukan hanya berupa air dan garam saja, tetapi juga minyak. Keringat dari kelenjar apokrin ini selain berbau juga memicu aroma yang semakin menyengat apabila bercampur bakteri.

2. Terlalu Banyak Aktivitas

Kebayang dong aktivitas di pondok kaya gimana. Bangun sebelum matahari terbit dan terus disibukkan dengan aktivitas sampe jam 2 siang. Aktivitas sehari-hari dan cuaca panas pastilah mengundang keringat dan bau badan.

3. Emotional Sweating

Lagi-lagi ya, masalah anak abege tuh sungguh complicated. Bahkan munculnya keringat dan bau badan tak sedap pun bisa dipicu dari emosi mereka yang seringkali jempalitan nggak jelas juntrungannya (hanya emak yang udah punya anak abege yang paham).

Emotional sweating merupakan respon dari rangsangan emosi seperti rasa takut, stres, kecemasan, atau rasa sakit. Keringat ini bisa muncul di seluruh bagian tubuh, tetapi seringnya respon ini kebanyakan muncul di telapak tangan, ketiak, dahi, dan telapak kaki.  Keringat terkait emotional sweating tidak terjadi karena perubahan suhu tetapi karena suasana yang dirasakan oleh individu dalam suatu momen.  

Keluarnya keringat ini berasal dari kelenjar apokrin yang bereaksi kuat terhadap emosi. Selain itu respon ini juga merupakan reaksi terhadap situasi yang menyebabkan tekanan atau stres pada remaja.

4. Kurang Menjaga Kebersihan

Keringat yang bercampur bakteri kalau nggak segera dihempaskan ya pastilah memunculkan bau yang aduhai ya Sahabats. Sayangnya kebiasaan malas mandi masih aja dipelihara. Suara emaknya ini harus naik 5 oktaf dulu baru dia mandi. Satu lagi PR emak setiap hari mengingatkan si remaja untuk rajin mandi.

Pokoknya sebagai orangtua nggak boleh lelah mengingatkan ya Sahabats. Bahkan setelah kakak masuk pondok, setiap kali ada jatah telpon aku nggak pernah absen untuk mengingatkan mandi, jaga kebersihan diri, terutama saat menstruasi datang.

Masalahnya nih, kualitas air di pondok pesantren kakak tuh kurang bagus. Jadi deh nambah alesan buat malas mandi sementara permasalahan bau badan masih jadi masalah yang belum terpecahkan.

Semua penyebab bau badan pada remaja ini tentunya harus segera diatasi. Kasian juga kalau dibiarkan, si kakak jadi nggak pede. Karena kakak nun jauh di pondok jadi aku coba mengatasi bau badan ini dengan cara yang sederhana dan mudah dilakukan sendiri. Bahkan saat kakak di pondok.

Tips Mengatasi Bau Badan pada Remaja

Ketika anak remaja kita mengalami bau badan jangan diejekin, apalagi diketawain ya Sahabats. Dengarkan curhat mereka dan katakan bahwa itu adalah hal yang normal. Semua remaja pasti mengalami masalah bau badan dan masalah ini bisa diatasi dengan mudah. Sahabats bisa mencoba tips yang aku terapkan pada kakak.

1. Mandi Minimal 2x Sehari

Simple tapi penting banget.Kebiasaan mandi dua kali sehari dapat menghempaskan keringat dan mengurangi jumlah bakteri pada kulit. Dengan membersihkan tubuh secara menyeluruh, terutama daerah rawan keringat,bau badan bisa diminimalisir. Jangan lupa juga keringkan tubuh dengan baik setelah mandi ya Sahabats

2. Gunakan Deodorant Setelah Mandi

Pakai deodorant juga wajib banget hukumnya. Deodorant membantu menciptakan habitat yang kurang ramah bagi bakteri sekaligus mengharumkan ketiak. Deodoran juga bisa menghambat keluarnya keringat yang berlebihan.

Untuk kakak yang menggunakan hijab dan pakaian yang tertutup rapat aku ingatkan untuk selalu ganti baju setiap selesai sekolah. Kalau belum sempat mandi seka keringan dengan tissue basah, terutama di area ketiak. Aku belikan tissue basah yang anti bakteri juga jadi bisa menghalau bau badan.

3. Banyak Minum Air Putih

“Jangan jajan minuman yang tinggi gula terus kak!” begitu pesanku sama kakak sekarang lagi doyan jajan minuman kekinian. Mengonsumsi air putih dengan kadar yang cukup membantu membuang racun yang ada di tubuh. Dengan begitu bau badan bisa berkurang.

4. Gunakan Baju yang Menyerap Keringat

Aktivas harian yang padat membuat keringat bercucuran setiap saat. Makanya penting banget pakai baju yang menyerap keringat. Setiap kali beli baju buat kakak aku prefer beli yang berbahan katun atau rayon yang adem dan mudah menyerap keringat. Hal yang sama juga perlu diperhatikan ketika memilih bahan kaos kaki, hijab, ciput, topi, baju olah raga, dll.

5. Rutin Membersihkan Bulu Ketiak

Ketiak yang banyak ditumbuhi bulu bisa menyimpan keringat lebih banyak. Ditambah kotoran, sebum, sel-sel kulit mati yang berkumpul, bulu ketiak rentan menjadi rumah bagi bakteri. Tak heran lipatan ketiak ini cenderung berbau tak sedap.

Aku rajin ngingetin kakak untuk mencukur bulu ketiak.Hari Minggu kan libur tuh, nggak banyak kegiatan. Jadi aku sarankan hari Minggu sebagai hari bersih-bersih diri. Keramas, cukur bulu ketiak dan kemaluan, pakai masker wajah. Pokoknya me time deh. Ketiak yang mulus dan bersih dari rambut membantu mengeringkan kulit ketiak lebih cepat saat berkeringat. Sehingga bau badan hilang karena tidak sempat terpapar bakteri.

6. Gunakan Sabun Antiseptik

Untuk perlawanan pamungkas, keringat dan bau badan tak sedap bisa dihalau dengan menggunakan sabun antibakteri atau antiseptik. Sabun dengan kandungan antibakteri atau antiseptik membantu melawan kuman bakteri penyebab bau ketiak. Sabun jenis ini memang diformulasikan secara khusus untuk membunuh bakteri secara klinis.

Memakai sabun antiseptik di spot yang rentan berbau tak sedap ampuh mengurangi jumlah koloni sekaligus mencegah bakteri berkembang biak. Untuk perlindungan maksimal aku belikan kakak Betadine Natural Body Wash.

betadine natural defense nourishing pomegranate and aloevera
betadine natural wash varian pomegranate and ale vera

Baca juga: Skincare Routine untuk Remaja

Sukses Halau Bau Badan Berkat Betadine Natural Body Wash

Honestly, ketika tahu bahwa Betadine mengeluarkan produk body wash aku langsung tertarik mencoba. Selama ini udah paham banget sama reputasi produk Betadine yang juara jadi yakin banget kalau body wash nya pasti juga nggak kalah oke.

Betadine natural body wash merupakan sabun mandi yang diformulasi khusus dengan pH seimbang dan diperkaya dengan vitamin E yang membantu membersihkan, melembabkan dan melembutkan kulit secara maksimal.

Biasanya kan sabun antiseptik baunya nggak asyik dan bikin kulit jadi kriuk alias kering. Makanya aku cobain dulu sebelum kirim ke pondok. Apalagi kulit kakak tuh cenderung sensitif, persis kaya emaknya. Ternyata Betadine natural body wash wanginya enak banget, ramah di kulit dan efektif juga membunuh kuman penyebab bau badan.

betadine natural defense nourishing manuka honey and aloevera
betadine natural wash varian manuka honey

Karena aku udah nyobain dan ternyata cocok, bismilah manteb deh kirim betadine natural body wash buat kakak. Alhamdhulilah so far kakak cocok pakai ini.

Ternyata rahasianya ada di bahan yang terkandung dalam Betadine natural body wash. Produk ini sudah dermatology tested, diformulasikan dengan kandungan yang lembut dan baik untuk kulit. So meskipun judulnya sabun antiseptik, ga ada deh bau yang kaya obat, justru wanginya calming banget. Selain itu Betadine natural body wash sudah terdaftar di BPOM dan bersertifikat halal MUI.

FYI Sahabats, Betadine natural body wash ada 2 varian. Pertama adalah varian Betadine Natural Defense Nourishing Manuka Honey and Moisturising Aloe Vera Body wash (warna kemasannya kuning). Kedua adalah Natural defense Refreshing Pomegranate and Moisturusing Aloe Vera Body Wash (kemasan warna pink).

Kalau kakak sih lebih suka yang pomegranate, sedangkan aku lebih suka yang Manuka honey karena baunya seger tapi lembut.

Cara penggunaannya juga gampang, seperti pake sabun cair pada umunya aja. Pertama, tuang sabun di tangan, gosok sampai berbusa. Usapkan diseluruh badan. Khusus untuk area yang banyak mengeluarkan keringat seperti ketiak dan area lipatan lainnya boleh lah digosok lebih seksama supaya hasilnya maksimal. Next bilas dengan air sampai bersih.

Setelah mandi berasa banget bersih dan wangi. Bau badan pun terhempas sempurna. Mood langsung naik ke level maksimal dan siap beraktivitas lagi. Nggak salah memang kalau Betadine selalu direkomendasikan sama dokter kulit. Untuk informasi lengkap seputar produk Betadine, Sahabats bisa cek di https://betadine.co.id/

Alhamdhulilah setelah kakak pakai betadine natural body wash dia jadi lebih pede dan bau badan pun berkurang. Aku tetap mengingatkan untuk selalu jaga kebersihan tubuh. Apalagi kebersihan adalah sebagian dari iman dan menjaga kebersihan juga salah satu bentuk rasa syukur kita sama Allah. Tubuh yang bersih, bebas bau dan bakteri insyaallah bikin semangat beribadah dan beraktivitas sehari-hari.

Kalau Sahabats atau putra putri remajanya mengalami permasalah bau badan bisa nyobain tips di atas termasuk pakai Betadine Natural Body Wash. Atau Sahabats ada tips mengatasi bau badan pada remaja? Boleh dong share di kolom komentar.

Tuesday, April 12, 2022

KRAFT Crolette, Menu Sahur Praktis dan Sehat Bikin Anak Semangat Puasa

Assalamualaikum Sahabats …

Ramadan tahun ini adalah pertama kalinya bagi Keumala puasa. Masih puasa setengah hari sih. No problemo! Toh misiku tahun ini masih tahap perkenalan. Layaknya masa pedekate, harus banyak rayuan dan usaha supaya Keumala semangat puasa. Salah satunya adalah memasak menu yang praktis dan sehat saat sahur, KRAFT Crolette.

resep kraft crolette

Selama Ramadan rutinitas harian kita pasti berubah ya Sahabats. Bagi kita yang sudah dewasa gampang aja menyesuaikan diri, tapi beda dengan anak-anak. Adaptasinya butuh waktu dan effort yang lumayan banyak. Apalagi buat yang baru mulai puasa seperti Keumala.

2 hari pertama puasa Keumala gagal total. Keumala susah banget dibangunkan sahur. Udah segala cara dicoba tapi tetep nggak bangun juga. Akhirnya belum jam 09.00 udah rewel karena laper. Harus pake strategi nih biar Keumala bisa bangun sahur dengan sukarela dan bahagia.

Tips Membangunkan Anak Sahur

Waktu sahur di awal pagi membuat ritme rutinitas harian juga harus disesuaikan. Supaya Keumala mau bangun dengan happy tanpa drama dan semangat puasa, aku mencoba beberapa trik nih Sahabats

1. Atur Jam Tidur

Karena harus bangun awal, jam tidur pun harus awal. Biasanya Keumala baru tidur jam 21.30 bahkan kadang sampai jam 22.00. Kebiasaan ini kami rubah. Waktu tidur siang lebih singkat supaya malam bisa tidur awal. Malam hari kasih Keumala banyak kegiatan supaya cepet capek. Soalnya ni bocah tenaganya berlebihan hehehe.

2. Kurangi Waktu Main Gadget

Dengan banyak kegiatan di malam hari, waktu main gadget bis dikurangi dengan mudah. Biasanya jatah main gadget buat Keumala 45menit. Itu pun syaratnya harus ngaji dan belajar dulu. Selama Ramadan waktu main gadget dikurangi jadi 30menit supaya rutinitas sebelum tidur seperti bersih-bersih dan baca buku tetap bisa berjalan.

3. Kasih Pujian dan Hadiah itu Penting!

Ketika Keumala berhasil bangun tanpa drama, kami nggak akan absen kasih pujian dan pelukan. Karena ini puasa pertamanya, boleh lah kita kasih hadiah tiap akhir minggu. Hadiahnya yang simple aja kaya lolipop atau es krim. Pokoknya kita bikin hati si kecil happy supaya semangat puasa.

4. Bikin Menu Sahur yang Praktis, Sehat, dan Disukai Anak

Aku coba jelaskan dengan bahasa sederhana kalau makan sahur itu penting untuk tabungan tenaga seharian. Ibarat mobil harus diisi bensin supaya bisa jalan. Keumala juga harus makan biar kuat puasa.

Waktu sahur di awal pagi ketika mata masih ngantuk emang PR. Makanya saat sahur harus ada menu yang bisa menarik perhatian Keumala. Keumala selalu suka keju dan telur, jadi aku nyetok beberapa resep dengan 2 bahan tadi.

Menu sahur sebaiknya padat gizi tapi mudah dibuat karena waktu sahur lumayan pendek. Berhubung aku bukan tipe mamak yang jago masak jadi cari resep yang gampang dan yakin Keumala suka. Alhamdhulilah nemu resep KRAFT Crolette yang super praktis dan enaaaakk. 🙂

KRAFT Crolette, Resep Praktis Kaya Nutrisi

Pas lagi scroll Instagram, ketemu lah resep KRAFT Crolette. Auto tertarik karena selain kaya nutrisi, KRAFT Crolette bentuknya yang lucu, cara bikinnya juga gampang banget.

FYI Sahabats, Crolette adalah crown omelet. Serupa telur dadar gulung tapi dengan hiasan crown atau mahkota yang cantik di atasnya. Waktu aku tunjukin videonya, Keumala langsung tertarik dan minta dibuatkan. Aku jani bakalan bikin KRAFT Crolette buat menu sahur. And she was so excited. 🙂

Cara bikin KRAFT Crolette gampang banget Sahabats. Semua orang termasuk yang nggak jago masak kaya aku pasti bisa. Bahannya pun super simple. Aku share ya step by step nya.

Cara Membuat KRAFT Crolette

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat KRAFT Crolette cukup sederhana Sahabats. Untuk membuat telur dadarnya, siapkan 2 butir telur, sedikit garam, 2 sendok makan susu UHT plain (biar telur dadarnya fluffy). Boleh juga ditambahkan potongan sayuran atau daging asap sebagai pelengkap.

Step 1. Kocok lepas 2 butir telur bersama garam, dan susu cair, kemudian tuang dalam pan. Kalau telur bagian bawah sudah matang, langsung digulung ya Sahabats. Kalau telur sudah siap, angkat sisihkan.

Step 2. Menurutku ini yang agak tricky. Membuat crown nya bisa berdiri tegak bah mahkota miss universe. Bersihkan sisa minyak pada pan yang tadi digunakan, kemudian panaskan lagi. Parut keju KRAFT di atas pan. Harus yang rata ya, dibuat lingkaran gitu biar cantik.

Step 3. Letakkan telur gulung di atas parutan keju tunggu sampai kejunya meleleh dan mulai berubah warna jadi golden brown.

Step 4. Matikan api, lalu angkat pelan-pelan telur dadar bersama crown-nya dengan bantuan piring atau spatula. Rapikan posisi crown supaya letaknya pas di tengah dan sempurna. Jadi deh KRAFT Crolette nya. Supaya lebih nendang boleh juga di atas crown ditambahkan parutan keju lagi.

resep kraft crolette
tadaaaa … kraft crolette siap dinikmati

Tips Anti Gagal Recook KRAFT Crolette

Percobaan pertama membuat crown aku gagal Sahabats. Rupanya aku terlalu banyak pakai keju walhasil crown nya ketebelan dan nggak bisa berdiri tegak dan cantik.

Tips supaya crown berdiri tegak, Sahabats harus keju KRAFT yang terbuat dari keju cheddar asli supaya kejunya bisa meleleh sempurna. Untuk takaran yang pas, Sahabats bisa pakai KRAFT cheddar mini ukuran 30g. Nanti crown nya bakalan tipis dan crunchy. Perfecto deh. 🙂

Masyaallah Keumala doyan banget. Apalagi telur dadar memang salah satu menu kesukaan Keumala. Ditambah crown yang cantik, gurih dan kriuk makin semangat deh makannya. Alhamdhulilah sahur jadi lebih ceria dan semangat berkat KRAFT Crolette.

Nutrition Facts pada Keju KRAFT

Untuk membuat KRAFT Crolette atau makanan berbahan keju lainnya, aku selalu pakai keju KRAFT. Why? Kenapa harus banget pake keju KRAFT? Karena dari sekian banyak keju yang beredar di pasar Indonesia, cuma keju KRAFT yang memang dibuat dari keju cheddar asli di urutan pertama.

Keju cheddar yang jadi bahan utama keju KRAFT adalah keju cheddar dari New Zaeland yang dilengkapi nutrisi Calcimik yang kaya Kalsium, protein dan Vitamin D. Semua kandungannya baik buat kesehatan tubuh kita.

Keju sudah aku kenalkan dalam menu makanan anak-anak sejak dini karena manfaatnya yang banyak. Rutin mengkonsumsi keju cheddar bisa membantu menjaga kesehatan tubuh anak secara menyeluruh. karena keju memiliki kandungan nutrisi, seperti karbohidrat, lemak, kalsium, protein, zinc, magnesium, dan fosfor. Makanan ini juga mengandung vitamin yang dibutuhkan tubuh, yaitu vitamin A, vitamin D, dan vitamin B12. 

Selain itu, keju mengandung omega-3, asam amino sistein, dan beragam antioksidan yang ada di dalamnya. Semua kandungan yang aku sebutkan di atas akan menjaga pertumbuhan dan menguatkan tulang dan gigi. Keju juga mengandung bakteri probiotik yang baik sehingga bisa menjaga sistem pencernaan anak tetap optimal.

Semua produk keju KRAFT juga sudah bersertifikasi halal dan terdaftar di BPOM jadi insyaallah aman dikonsumsi seluruh keluarga.

Semua manfaat ini ada di keju KRAFT karena KRAFT menggunakan keju asli. Coba deh cek kandungan gizi di kemasan KRAFT supaya Sahabats yakin kalau keju cheddar asli ada di urutan pertama bahan yang digunakan. Supaya nggak terjebak membeli produk abal-abal biasakan membaca nutrition facts yang ada pada belakang kemasan produk ya Sahabats.

Alhamdhulilah masuk hari ke 10 Ramadan, puasanya Keumala lancar. Bangun sahur juga makin mudah semenjak dibikinin KRAFT Crolette. Keumala udah request ulang lagi dua kali. Resep KRAFT Crolette ini gampang dibuat dan pastinya kaya nutrisi.

Kuy lah Sahabats juga recook ya KRAFT Crolette biar sahur dan buka puasa makin menyenangkan buat keluarga.

resep kraft crolette
yaaayy… Keumala suka dong Kraft crolette

Monday, April 4, 2022

Caraku Memulai Gaya Hidup Ramah Lingkungan pada Keluarga

Assalamualaikum Sahabats ….

Sudahkah Sahabats menerapkan gaya hidup ramah lingkungan di rumah? Sebenarnya penerapan gaya eco friendly di dalam keluarga cukup mudah lho. Bahkan nggak membutuhkan banyak biaya namun bisa mendatangkan manfaat yang besar bagi seluruh keluarga. Dua hal yang dibutuhkan agar gaya hidup ramah lingkungan bisa berhasil diterapkan pada seluruh anggota keluarga. KOMITMEN dan KONSISTEN.

Aku nggak ingat kapan tepatnya memulai gaya hidup ramah lingkungan. Mungkin karena aku menerapkan secara bertahap dan mulai dari hal yang paling mudah dilakukan. Kebiasaan kecil namun konsisten inilah yang akhirnya membuat kami sekeluarga berhasil menerapkan gaya hidup ramah lingkungan.

Alasan Menerapkan Gaya Hidup Ramah Lingkungan

Pastinya bukan karena ikut-ikutan trend ya Sahabats. Aku memutuskan untuk mulai peduli sama lingkungan karena membaca banyak artikel dan melihat sendiri dampak kerusakan lingkungan karena adanya perubahan iklim dan pemanasan global.

Nggak usah jauh-jauh deh, di Semarang, kota tempat aku tinggal mengalami penuruan tanah setiap tahunnya. Akibatnya banjir rob yang memang sudah sejak dulu ada makin bertambah parah. Belum lagi tanah longsor, banjir, polusi yang kian parah, dan udara juga air tanah di kota Semarang yang kualitasnya memburuk.

Jurnal yang diterbitkan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) menyebutkan bahwa garis pantai di pesisir Semarang mengalami abrasi yang amat memprihatinkan. Pada rentang 1972-1992 garis pantai di beberapa wilayah di Semarang mundur sekitar 500 meter. Eksploitasi air tanah yang berlebihan menjadi salah satu penyebab penurunan tanah.

Melihat begitu banyak masalah yang berhubungan dengan lingkungan rasanya nggak bisa hanya menyerahkan pada pemerintah untuk mengatasinya. Perubahan harus dimulai dari diri sendiri dan dimulai dari hal yang sederhana kan Sahabats?

Makanya aku pun memutuskan untuk menerapkan gaya hidup eco friendly supaya kelak anak-anak bisa hidup di lingkungan yang sehat. Bersama suami dan anak-anak dengan semangat #TeamUpforImpact kami yakin pasti bisa berkontribusi untuk melindungi bumi.

Definisi Gaya Hidup Ramah Lingkungan

Gaya hidup eco friendly atau gaya hidup ramah lingkungan merupakan suatu bentuk gaya hidup yang mengedepankan unsur kepedulian terhadap  kelestarian alam serta lingkungan hidup. 

Menerapkan gaya hidup ramah lingkungan adalah bentuk tanggung jawab kita sebagai manusia pada #untukmuBumiku yang telah banyak memberikan sumber untuk kehidupan kita. Aku yakin ketika kita melindungi alam dan menjaga kelestariannya dengan baik maka bumi pun akan memberikan yang terbaik pada kita.

Banyak yang beranggapan bahwa gaya hidup eco friendly butuh banyak biaya. Apakah kita harus ganti semua barang di rumah dengan label eco friendly? Atau beli sayuran dan buah organik? Berat diongkos dong walhasil jadi setengah hati menerapkannya.

Padahal banyak cara sederhana yang bisa kita terapkan dan sama sekali nggak membutuhkan banyak biaya. Aku share tips caranya menerapkan gaya hidup ramah lingkungan dengan cara mudah dan murah ya Sahabats.

1. Buang Sampah pada Tempatnya

Klise ya kayanya? Tapi yang memang ini adalah cara termudah dan termurah untuk memulai gaya hidup sehat dan ramah lingkungan. Sebagai orangtua, kami konsisten memberi contoh dan mengingatkan anak-anak untuk membuang sampah pada tempatnya. Termasuk juga menjelaskan bahwa membuang sampah sembarangan bisa berdampak buruk pada lingkungan.

Alhamdhulilah anak-anak sudah terbiasa membuang sampah pada tempatnya. Pun saat lagi diluar rumah, mereka akan cari tempat sampah saat mau buang sampah atau menyimpan dulu sampah dan membuangnya saat menemukan tempat sampah.

2. Biasakan Memilah Sampah

Setelah mereka terbiasa membuang sampah pada tempatnya tahap selanjutnya adalah mengajarkan mereka cara memilah sampah. Kami latih anak-anak membedakan sampah organik dan organik dengan cara yang menarik.

Salah satunya dengan membeli tempat sampah dengan warna berbeda supaya lebih mudah mengingat cara memilah sampah organik dan anorganik. Hijau untuk sampah organik, merah untuk anorganik.

Masing-masing anak kami kasih challenge untuk mengumpulkan sampah plastik mereka sendiri. Sampah plastik yang sudah dikumpulkan nanti kami setorkan ke bank sampah terdekat dan uangnya boleh mereka tabung atau gunakan untuk jajan atau apapun yang mereka mau. Adanya reward bikin mereka semangat memilah sampah. 🙂

3. Mengenalkan Konsep Reduce Reuse Recycle

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengakui bahwa pada 2020 total produksi sampah nasional telah mencapai 67,8 juta ton. Artinya, ada sekitar 185.753 ton sampah setiap harinya dihasilkan oleh 270 juta penduduk. Atau setiap penduduk memproduksi sekitar 0,68 kilogram sampah per hari.

Apa yang bisa kita lakukan untuk mengurangi produksi sampah di rumah tangga kita? salah satunya adalah dengan mengenalkan anak pada konsep 3R; Reduce, Reuse, Recycle.

Kebiasaan baik harus dimulai sejak kecil supaya tertanam dengan baik dan menjadi kebiasaan. Makanya kami pun mulai mengenalkan konsep 3R pada anak-anak sejak dini. Kami mulai dengan hal sederhana dari kegiatan sehari-hari.

Konsep Reduce berarti mengurangi sampah. Reduce atau mengurangi adalah upaya preventif atau pencegahan agar sampah plastik berkurang. Caranya bisa dengan menggunakan tas belanja dari kain yang bisa dipakai berulang kali. Saat pergi keluar rumah selalu bawa botol minum dan wadah makan sendiri. Termasuk juga nggak memkai sedotan plastik dan menggantinya dengan sedotan stainless.

Reuse adalah menggunakan barang kami mulai dengan menjelaskan bahwa kita bisa mengurangi sampah plastik dengan cara meada barang-barang yang bisa digunakan dalam waktu lama. Misalnya mainan, buku atau baju kakak bisa disimpan dan diturunkan ke adik.

Sedangkan konsep Recycle aku terapkan dengan menggunakan kertas bekas paper dan ujian mahasiswa aku gunakan lagi untuk bermain dan belajar Keumala. Ban bekas dan botol bekas kusulap jadi pot bunga, kaleng cookies diubah jadi celengan. Sisa nasi aku hibahkan ke tetangga untuk makanan ayam. Pokoknya memaksimalkan penggunaan benda yang ada di rumah.

4. Berhemat Menggunakan Air dan Listrik

Untuk membiasakan anak-anak hemat energi kami mulai dengan membacakan buku dan kasih pengertian sederhana bahwa sumber energi seperti minyak bumi sudah menipis dan butuh waktu jutaan tahun untuk memunculkannya lagi.

Caranya? Kami ingatkan anak-anak untuk mematikan lampu dan peralatan elektronik ketika sudah tidak digunakan. Cabut charger handphone dan laptop ketika sudah selesai digunakan. Buka jendela dan pintu supaya sirkulasi udara baik dan nggak perlu menyalakan AC.

Keberadaan air tanah yang kian menipis juga harus jadi concern kita sebagai orangtua. Kami nggak pernah lelah mengingatkan anak-anak untuk selalu hemat air. Mandi nggak usah kelamaan dan setelah gunakan air segera matikan.

Aku juga membiasakan menyimpan air bekas cucian beras, sayur dan buah untuk menyiram tanaman. Ternyata efeknya juga bagus lho Sahabats. Tanaman tumbuh lebih subur.

5. Maksimalkan Area Outdoor di Rumah

Meskipun aku bukan jenis manusia “green thumb” tapi aku suka lihat tanaman hijau. Apalagi udara di kota Semarang panas membara. Jadi lah aku maksimalkan area outdoor di rumah supaya suasana jadi lebih adem dan pastinya menambah pasokan oksigen.

Selain tanaman hias, kami pun coba menanam beberapa sayur dan buah yang sering dikonsumsi. Anak-anak kami libatkan dalam proses menanam supaya tumbuh rasa memiliki. Tugas menyiram tanaman kami delegasikan ke anak-anak sekalian belajar tanggung jawab. Moment paling bahagia adalah saat panen. Mereka bisa ikut memetik dan langsung deh dinikmati bareng.

Menanam tanaman buah dan sayur bisa jadi cara mengirit buang belanja Sahabats. Sekarang kami nggak pernah panik kalau harga cabai naik karena di rumah tiap hari panen. Ada juga buah mangga, jambu, nangka, dan sawo yang bergantian siap dipanen. 🙂

6. Menggunakan Produk Ramah Lingkungan

Step ini masih jadi PR buat kami karena bisa maksimal. Tapi kami selalu berusaha mencari produk yang ramah lingkungan. Membeli produk kemasan isi ulang dan mengurangi beli produk kemasan dalam rangka meminimalisir sampah plastik yang kami hasilkan.

Selain itu kami pilih sabun dan detergen dari bahan alami atau yang sedikit busanya untuk mengurangi limbah kimia. Step by step mengganti semua lampu di rumah dengan lampu LED. Memang lebih mahal tapi penggunaannya bisa lebih lama dan lebih hemat energi.

bangsring underwater

7. Mengenalkan Anak Pada Alam

Daripada main ke mall, kami lebih suka membawa anak-anak refreshing di alam terbuka. Ketika anak sudah mengenal alam, pasti akau tumbuh empati dan rasa sayang pada alam. Jadi nggak akan sulit menanamkan gaya hidup ramah lingkungan karena semua yang kita lakukan untuk alam akan kembali pada kita. 🙂

Traveling di alam terbuka juga bagus buat kesehatan fisik dan mental lho Sahabats. Aktivitas outdoor membuat kita terkena sinar matahari, banyak bergerak, dan dapat asupan oksigen lebih banyak.

Sebuah studi Universitas Stanford menemukan bahwa berjalan di alam dapat menurunkan risiko depresi. Orang yang berjalan selama 90 menit di area terbuka menunjukkan penurunan aktivitas di bagian otak yang terkait dengan depresi.

Bagian favoritku dari traveling di alam terbuka adalah bonding antara anggota keluarga yang kian kuat. Pikiran dan badan jadi fresh dan ide-ide baru pun bermunculan. Nggak harus jauh, nggak harus mahal, yang penting berkualitas. Setuju nggak Sahabats? 🙂

Mulai dari Diri Sendiri, Mulai dari yang Terkecil, Mulai dari Sekarang

Masih banyak cara mudah dan asyik untuk menerapkan gaya hidup ramah lingkungan. Kami pun masih terus belajar dan berproses. Menanamkan kebaikan nggak bisa instant yang penting & dan selalu jadi role model bagi anak-anak. Balik lagi, kunci menerapkan gaya hidup ramah lingkungan adalah KOMITMEN dan KONSISTEN.

Gimana cara Sahabats menanamkan gaya hidup ramah lingkungan pada anak-anak? Boleh dong share di kolom komentar. Siapa tau bisa kuterapkan juga di rumah. 🙂

Sumber artikel:

https://jateng.suara.com/read/2021/10/19/183644/semarang-terancam-tenggelam-pengambilan-air-tanah-bakal-dibatasi

https://indonesia.go.id/kategori/indonesia-dalam-angka/2533/membenahi-tata-kelola-sampah-nasional

https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/07/29/mayoritas-sampah-nasional-dari-aktivitas-rumah-tangga-pada-2020#:~:text=Indonesia%20menghasilkan%2067%2C8%20juta,%2C%20yakni%2016%2C4%25.

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/4524690/5-manfaat-beraktivitas-di-alam-terbuka-bagi-kesehatan-mental

https://ecobravo.co.uk/blogs/blog/7-tips-to-be-more-eco-friendly-in-2020

Thursday, March 31, 2022

Refreshing Sejenak di Keboen Ndalem Homestay and Resto Semarang

Assalamualaikum Sahabats …..

Sejenak melipir dari hingar bingar kota untuk mendapatkan view dan suasana baru bisa jadi cara healing yang sederhana tapi cukup ampuh. Buat Sahabats yang tinggal di kota Semarang dan sekitarnya, nggak butuh waktu lama apalagi tenaga dan dana. Cukup melipir ke Semarang atas, tepatnya di daerah Gunung Pati. Di sana ada Keboen Ndalem Homestay yang cock buat santai sejenak sekaligus healing tipis-tipis.

Akhir bulan agenda rutin kami adalah kirim paket cinta buat anak shalihah yang sekarang lagi menimba ilmu di pondok pesantren. Berhubung pandemi orangtua nggak diizinkan menjengun jadi cuma boleh kirim paket cinta setiap bulannya. Sedih sih tapi setidaknya ada paket dan surat cinta yang bisa dikirim buat obat rindu ke kakak.

Anyway karena pondoknya kakak ada di daerah Gunung Pati, jadi setelah kami nganterin paket coba deh browsing tempat yang enak buat makan siang. FYI Sahabats, kawasan Gunung Pati adalah bagian dari kota Semarang yang cukup jauh dari pusat kota. Namanya aja Gunung jadi ya emang letaknya di daerah perbukitan. Suasananya adem dan asri karena masih banyak pepohonan hijau.

keboen ndalem homestay
disambut yg hijau2 sejak dari pintu masuk

Suasana Resto Keboen Ndalem yang Bikin Adem Jiwa Raga

Dan ternyata hanya berjarak 15 menit aja dari pondok pesantrennya kakak, ada Resto Keboen Ndalem yang suasananya adem dan nyaman banget. Di sini kita bisa menemukan suasana ala-ala ndeso yang asri dan adem.

Di area terbuka yang hijau dan luas, kita bisa menghirup udara bersih sepuasnya. Mengisi dan memanjakan paru-paru kita yang terbiasa dengan udara perkotaan yang berpolusi. Serunya lagi, di Resto Keboen Ndalem kita bisa memanjakan semua panca indera kita sambil healing tipis-tipis. 🙂

Dari suasana yang ditawarkan, Keboen Ndalem sepertinya mengusung konsep tradisional ala Jawa. Begitu memasuki pintu gerbangnya, pengunjung langsung disuguhi pemandangan pedesaan ala Jawa. Lengkap dengan rumah-rumah Joglo dari kayu dengan pekarangan yang penuh dengan pepohonan rimbun nan hijau.

keboen ndalem homestay
suasananya bikin betah duduk2 lama

Begitu mata memandang, aku langsung betah berlama-lama di sini. Cuaca panas khas kota Semarang seketika berganti dengan udara sejuk dan pemandangan yang bikin hati tenang dan mata nyaman. Asli deh adem banget suasananya.

Selain suasananya yang rimbun dan nyaman, Resto Keboen Ndalem ini luas banget dan mungkin akan terus bertambah luas karena aku lihat sedang ada pengerjaan proyek baru di bagian belakang resto. Kalau Sahabats mau menjelajahi Koboen Ndalem dengan santai tapi menyeluruh, sudah disediakan sepeda yang bisa dipakai gratis. Ada sepeda untuk dewasa dan anak-anak juga.

Menu Ndeso ala Keboen Ndalem

Sebelum makan siang kami sempatkan jalan-jalan menikmati suasana Keboen Ndalem. Berhubung adek Keumala belum bisa naik sepeda roda dua jadi kita bebaskan aja dia lari-lari sepuasnya sambil mengejar burung-burung yag dilepasliarkan di area taman. Banyak juga bunga aneka warna dan serangga yang bisa kita kenalkan sama anak-anak sembari jalan santai.

Puas menikmati suasana pedesaan, waktunya memuaskan indera pencecap. Konsep Keboen Ndalem emang nggak setengah hati. Supaya pengunjung bisa maksimal merasakan suasana ndeso, menu nya pun disesuaikan. Sahabats jangan cari menu kekinian atau menu Western, di sini adanya masakan rumahan dengan citarasa ndeso.

Ada beberapa pilihan pepes ikan, sayur mangut, sambel goreng telur, sayur lodeh, gudangan, tumis daun pepaya, dan aneka menu khas Indonesia. Untuk camilannya ada aneka gorengan, klepon,singkong goreng, ketan, dan sebagainya.

Minumannya juga nggak kalah ndeso tapi ngangenin lho Sahabats. Banyak macam wedang dari yang panas seperti wedang uwuh, wedang jahe dan lain-lain. Pengen ngopi? No worries, ada barista yang siap meracik kopi buat kita.

Menu jadul dan rumahan yang bikin kangen pasti bisa ditemukan di sini. Rasanya juga cukup otentik dan nggak mengecewakan. Supaya acara makan siang makin terasa romantis, makanan pun disajikan dalam piring dan gelas dari seng yang biasa dipakai orang-orang di desa.

Harganya gimana? Tenang aja Sahabats, harga di Keboen Ndalem Homesty and Resto ini terjangkau banget. Untuk menu makannya harga sekitar 20.000an, sedangkan minumannya sekitar 10.000an. Murah meriah, enak dan kenyang. 🙂

Staycation di Keboen Ndalem Homestay and Resto

Kalau Sahabats masih pengen menikmati suasana pedesaan atau nggak bisa move on dari kesejukan di Keboen Ndalem, bisa juga lho staycation di sini. Kemarin kami memang nggak nginep dan cuma makan siang aja sambil healing tipis-tipis aja.

keboen ndalem homestay
salah satu joglo yang disewakan untuk staycation

Aku udah sempet ngobrol sama staff front office nya. Ada kamar dengan kapasitas 2 orang tapi ada juga Joglo yang bisa dipakai untuk 1 keluarga (4 orang). Pas banget buat liburan keluarga. Rate kamarnya berkisar antara Rp. 400.000. Insyaallah kalau kakak jemput kakak kami bakalan nyobain staycation juga di Keboen Ndalem Homestay and Resto.

Kalau Sahabats tertarik bisa langsung ngintip Ig nya di @keboenndalemhomestay. Untuk reservasi bisa langsung kontak ke (024)76904630 atau +6281225519723 (WhatsApp). Kalau udah staycation di Keboen Ndalem Sahabats share ya pengalamannya di kolom komentar. 🙂

Tips dan Solusi Penyimpanan Barang Sesuai Kebutuhan Usaha dengan Rak Gudang Terbaik dari KITARACK

  Assalamualaikum Sahabats.... Dalam menjalankan usaha, pengelolaan penyimpanan barang sering kali menjadi tantangan tersendiri. Tak hanya s...