Cari Tahu Harga Tiket Jungleland Adventure Park Sentul Di sini

Assalamualaikum Sahabats …

Siapa sih yang nggak bahagia kalau udah menjelang weekend? Datang hari Jumat, terbitlah senyuman. Rasanya pengen cepet pulang, ngumpul sama yang tercinta, dan merencanakan liburan akhir pekan. Libur akhir pekan memang saat yang ditunggu-tunggu oleh anggota keluarga. Karena hanya di akhir pekan semua anggota keluarga dapat berkumpul menikmati kebersamaan yang tertahan selama hari kerja. Jungleland Adventure Sentul salah satu pilihan tujuan liburan keluarga yang tepat untuk dikunjungi. Sebelum itu ada baiknya kita mengetahui harga tiket Jungleland Adventure Sentul.

Dari bocah sampe orang tuanya pasti suka deh main air dan permainan seru penuh petualangan, makanya theme park semacam ini biasanya jadi primadona keluarga untuk liburan akhir pekan seperti di Jungleland Adventure Sentul ini. Udah pada tau belum sih berapa HTM Jungleland Adventure Park. Nih aku kasih bocorannya yes

Jungleland Adventure Park
pic from sixorganizer.com

Tiket Masuk Hari Kerja

Tiket ini berlaku pada setiap hari kerja yakni Senin – Jumat, tapi tidak termasuk hari libur nasional dan high season ya Sahabats. Harga tiket pada hari kerja adalah Rp 108.900. Jam operasional senin hingga kamis adalah pukul 10.00 – 17.00, jumat 10.00 – 18.00.

Tiket Masuk All Day + Fast Track

Tiket Jungleland Adventure Sentul all day ditambah fast track berlaku selama seminggu penuh termasuk hari libur dan high season. Fast track merupakan jalur VIP, maka harga yang ditawarkan termasuk tinggi dan berbeda dari tiket versi sebelumnya, tapi dijamin puas banget karena sdelama seminggu full Sahabats bisa bolak – balik main disana sepuasnya. Harga tiket Rp 180.000. jam operasional senin hingga kamis adalah 10.00 – 17.00, jumat pukul 10.00 – 18.00, sabtu dan minggu pada pukul 09.00 – 18.00.

Tiket Masuk Akhir Pekan

Tiket masuk akhir pekan tentunya hanya berlaku pada hari Sabtu dan Minggu termasuk hari libur nasional juga high season. Harga tiket yang berlaku adalah Rp 134.200. jam operasional akhir pekan dimulai pada pukul 09.00 – 18.00.

Tiket Masuk High Season

High season merupakan musim dimana banyak yang berlibur seperti saat libur tahun baru, natal, lebaran, dan sebagainya, jadi wajar jika harga tiket masuk melambung lebih tinggi dari sebelumnya. Tiket versi ini tentunya berlaku selama high season dengan harga Rp 155.000. jam operasional setiap harinya dimulai pada pukul 09.00 – 18.00.

Tiket Jungleland Adventure Sentul di atas bersifat terusan dan langsung dapat menikmati semua wahana, kecuali Wahana Water Wars, Kuda Poni, Green Screen dan Midway Games. Latar belakang taman bermain ini adalah Gunung Pancar yang eksotis dan instagramable. Bakalan semakin menarik pastinya acara liburan keluarga di sini sembari menikmati dunia yang penuh dengan petualangan seru. Taman hiburan tematik berkelas seperti Jungleland Adventure Sentul terletak di kawasan Sentul Nirwana, Bogor.

Jungleland adventure park
pic from akuratnews.com

All you Need to Know About Jungleland Adventure

Pantesan aja ya sejak dibuka, Jungland Adventure Park ini jadi favorit banyak orang karena memang areanya yang super luas dan punya background pemandangan yang kece, plus udara segar karena letaknya di dataran tinggi. Luas area Jungleland Adventure Sentul adalah 35 Ha dan dilengkapi dengan lebih dari 33 wahana dan atraksi seru yang dapat dinikmati oleh semua usia pada setiap harinya. Tempat ini lebih sejuk jika dibandingkan dengan theme park lainnya. Tempat ini juga memiliki area parkir kendaraan pribadi yang luas yang dapat menampung 1000 mobil dan 3000 sepeda motor serta 300 bus pariwisata.

How to Get There

jungleland adventure park
pic from gotravelly.com

Perjalanan menuju Jungleland Adventure Sentul :

  • Jika Kamu menggunakan kendaraan pribadi dari arah Jakarta dapat melalui jalur Tol Jagorawi kemudian keluar melalui pintu Tol Sentul City, belok kiri dan lurus tinggal mengikuti petunjuk yang telah ada. Jalur lain adalah melalui jalur alternatif keluar pintu tol Sirkuit Sentul dan belok kanan mengikuti jalan Babakan Madang, jalan lurus hingga tiba di kawasan Sentul Nirwana.
  • Jika menggunakan kendaraan umum dimulai dari Bogor kemudian naik Trans Oakuan tujuan Bellanova. Atau juga dapat ditempuh dengan angkutan umum T-05 jurusan Bubulak Laladon – Sentul dan turun di Bellanova. Mulai dari Bellanova dapat ditempuh dengan transportasi lainnya.
  • Jika menggunakan transportasi sepeda motor bisa melalui arah Cimahpar menuju Air Terjun Sentul, sampai pertigaan Sentul City belok ke kiri dan langsung masuk kawasan Sentul City
  • Jika menggunakan kereta api dari stasiun Bogor kemudian menggunakan angkutan umum warna hijau dengan kode 03 merah jurusan Babulak – Baranang Siang. Kemudian turun di halte Trans Pakuan Botani Square dan lanjut menggunakan Bis Trans Pakuan jurusan Botani Square – Bellanova. Sesampainya di Bellanova lanjutkan dengan layanan transportasi lainnya.  
jungleland adventure park
pic from infojalanjalan.com

So that’s it Sahabats beberapa informasi harga tiket Jungleland Adventure Sentul. Semoga dapat menjadi panduan bagi Sahabats yang ingin merayakan liburan bersama keluarga. Aku sarankan kalau memang ada rencana liburan ke Jungleland Adventure Park untuk rajin mengecek situs resmi taman bermain ini karena mereka sering mengadakan promo dengan potongan harga yang menggiurkan. Biasanya promo yang sering diadakan adalah promo KTP, Ramadhan, Natal Jumat Hemat dan lain sebagainya. Cuuzz berburu promo tiket akhir tahun, lumayan banget kalau bisa dapet. Selamat berlibur Sahabats.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.